Home » , » Untuk mewujudkan kampus hijau, BEM Fakultas Teknik Menyerahkan Bibit Pohon ke beberapa fakultas di lingkup kampus Unipa.

Untuk mewujudkan kampus hijau, BEM Fakultas Teknik Menyerahkan Bibit Pohon ke beberapa fakultas di lingkup kampus Unipa.

Posted by BEM TEKNIK UNIVERSITAS PAPUA on Sabtu, 21 Desember 2019

Foto: Penyerahan bibit pohon ke fakultas peternakan oleh ketua BEM fakultas teknik universitas Papua yang diterima oleh dekan fakultas peternakan bapak Deny A Iyai, S.Pt, M.Sc
Sabtu, 21/12/2019.

BEM TEKNIK UNIPA - Guna mewujudkan program kerja Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) fakultas Teknik Universitas Papua, hari ini Sabtu, (21/12/2019) BEM fakultas teknik memberikan sejumlah bibit pohon ke beberapa fakultas sebagai bentuk pelayanan dan kerjasama untuk mewujudkan penghijauan di kampus universitas Papua (Unipa).

Pembagian bibit pohon di diserahkan ke fakultas peternakan dan fakultas pertanian sebagai tahap awal kerjasama yang dilakukan oleh BEM fakultas teknik karena ini baru pertama kali dilakukan oleh BEM teknik. Pemberian bibit ini merupakan inisiatif dari ketua BEM fakultas teknik guna wujudkan penghijauan kampus.

Issac Minipko selaku ketua BEM fakultas teknik Unipa mengatakan, jika kita mau memajukan kampus maka peran mahasiswa juga lebih penting untuk sama sama bergandengan tangan untuk memajukan pembangunan melalui program kerja BEM dan fakultas dan universitas harus kerja sama.

Menurut Issac, bibit pohon ini diserahkan oleh dinas Lingkungan Hidup kabupaten Manokwari atas usulan ketua BEM fakultas teknik untuk mewujudkan program kerja BEM fakultas teknik. Dalam program kerja BEM fakultas teknik adalah bagaimana BEM fakultas teknik melakukan gerakan revolusi mental di kampus Unipa dengan melakukan kegiatan kegiatan positif dan kreatif bagi mahasiswa, terang Issac.

Program BEM fakultas teknik yaitu Gerakan Revolusi Mental Mahasiswa fakultas Teknik yang di bagi dalam beberapa sub proker yaitu: 
1. Program Kerja Teknik Melayani
2. Program kerja Teknik Bersih
3. Program kerja Teknik Mandiri
4. Program kerja Teknik Bersatu

Dari program kerja ini sudah kami laksanakan dan penyerahan bibit pohon ke beberapa fakultas ini merupakan program kerja Teknik melayani. Kami juga sudah melaksanakan beberapa program ini tidak ada dukungan dari pihak fakultas terutama wakil dekan yang membidangi kemahasiswaan, kami jalan dengan isi hati sendiri guna menghidupkan BEM fakultas teknik dan memberi semangat untuk mahasiswa yang lain.jelas Issac

Menurut Issac, jumlah bibit pohon yang kami terima dari dinas lingkungan hidup kabupaten Manokwari yaitu sebanyak 50 pohon terdiri dari rambutan 25 pohon dan mangga 25 pohon. Dari 25 pohon tanaman ini kami bagi ke dua fakultas masing-masing sebanyak 6 pohon yakni 3 pohon rambutan dan 3 pohon mangga. Selain kedua fakultas juga kami serahkan ke wakil rektor 1 dan wakil rektor 3 Unipa sebagai bentuk penghargaan kami kepada pimpinan universitas dan juga sebagai wujud kerjasama kami dengan pimpinan universitas dalam hal koordinasi untuk menjalankan roda OSM di tingkat fakultas maupun universitas, terang Issac.

Dekan fakultas peternakan universitas Papua Deny A Iyai, S.Pt, M.Sc saat menerima bibit pohon dari ketua BEM fakultas teknik mengatakan, sangat merasa bangga dengan gebrekan mahasiswa seperti ini karena menurutnya kegiatan BEM fakultas teknik ini sangat positif sekali dan ini teladan bagi semua BEM di lingkup universitas Papua dan patut dicontohi.

Menurut Deny, tanaman yang diberikan oleh BEM Teknik ini akan di tanam di fakultas sebagai bentuk penghargaan guna mewujudkan kampus hijau. Untuk mewujudkan kampus hijau itu kita harus memulai dari masing-masing fakultas dengan hal kecil yaitu seperti pembersihan halaman fakultas, tertipkan sampah sampah dan melakukan penanaman pohon di lingkungan fakultas sehingga fakultas terlihat bersih indah dan hijau, ungkap Deny saat menerima bibit pohon di kediamannya tadi siang.

BEM fakultas teknik juga akan mendapatkan bantuan bibit tanaman pohon dari dinas kehutanan provinsi Papua Barat tahun depan dan akan dibagikan juga ke beberapa fakultas lagi untuk sama sama kita mewujudkan kampus Unipa menuju kampus hijau. 

Untuk fakultas teknik penanaman pohon akan dilakukan dalam bulan ini di halaman fakultas sebelum awal bulan tahun depan karena itu merupakan program kerja yang harus kita lakukan tahun ini. 
(*Jimy)

Thanks for reading & sharing BEM TEKNIK UNIVERSITAS PAPUA

Previous
« Prev Post

0 komentar:

Posting Komentar

Postingan Populer